Testimonials

dr. Kusnanto Saidi, MARS
Direktur Utama RSUD CAM, Kota Bekasi
“Di era saat ini, di mana pola penyakit terus berubah, serta banyaknya SDM yang mungkin mengalami kejenuhan dalam proses pekerjaan sehari-hari, AI Talent Management menjadi solusi yang perlu segera diterapkan.
Saya berterima kasih kepada Pak Ary Ginanjar dan Jensen Huang dari NVIDIA. Ini sungguh luar biasa! Saya jadi lebih memahami bagaimana cara memimpin rumah sakit, di mana masyarakat hadir dengan penuh kekhawatiran dan ketakutan. Jika pelayanan dilakukan oleh orang-orang yang profesional, bukan hanya dalam bidangnya tetapi juga dalam jiwa, passion, dan DNA-nya, maka pelayanan kesehatan di Indonesia akan menjadi luar biasa dan semakin diterima oleh masyarakat. Saya juga kagum, kaget, dan turut mengapresiasi AI Talent Management yang telah disimulasikan tadi. Dalam waktu satu detik, ternyata bisa terlihat semua potensi seseorang, termasuk kelemahannya.
Sebagai pemimpin, saya kini dapat menempatkan orang pada posisi yang tepat. Dan ini bisa dibuktikan oleh sejawat para direktur se-Indonesia bahwa saya berani menjadi yang pertama dalam menerapkan AI Talent Management dari ESQ. Selama ini, saya melakukan rotasi dan mutasi penempatan seseorang berdasarkan intuisi atau feeling saja—melihat dari sosok luarnya, cara mereka bersikap, dan sebagainya. Namun, dengan AI Talent Management, saya dapat melihat lebih dalam lagi potensi mereka. Setelah kami melakukan mapping AI Talent Management, saya yakin hal ini akan membawa dampak yang luar biasa bagi RSUD ini. Mudah-mudahan kami bisa terus meraih juara nasional berturut-turut.”

Raden Gani Muhamad, SH., MAP.
Pj Wali Kota Bekasi
“Saat ini, kita hidup di tengah situasi yang kompetitif, apalagi RSUD dan Puskesmas di Kota Bekasi jumlahnya banyak. Tentu, kita harus bisa dan mampu bersaing agar tetap eksis dalam kondisi saat ini. Agar kita bisa tetap bertahan, diperlukan dukungan dari sumber daya manusia yang terpilih. Lalu, bagaimana cara memilih sumber daya manusia yang terbaik? Jawabannya adalah dengan AI Talent Management dari ESQ.”

Mira Tayyiba, ST., MSEE.
Dirjen Teknologi Pemerintah, Kementerian Komunikasi dan Digital RI
“AI juga dapat dimanfaatkan di bidang talenta. Ini merupakan use case di bidang SDM yang saya pikir sangat berguna dan sangat relevan dengan kondisi saat ini, di mana kita menghadapi tantangan kualitas yang bukan hanya tepat secara kompetensi teknis, tetapi juga tepat secara budaya—secara culture. Dengan demikian, kita dapat menempatkan orang-orang di posisi yang tepat sehingga mampu menghasilkan kinerja yang hebat. Ini semua menjadi fondasi bagi Indonesia Emas 2045.”

Dr. Muhammad Taufiq, DEA
Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN)
“AI Talent Management akan membantu para pengelola sumber daya manusia dan para leader dalam menemukan talenta-talenta terbaik dengan lebih akurat dan lebih adaptif, sesuai dengan perubahan yang sangat cepat saat ini. Apresiasi untuk Pak Ary Ginanjar atas inovasi-inovasinya yang memberikan kontribusi nyata bagi transformasi bangsa kita.”

Dinas Kesehatan DKI Jakarta
“Dalam pengembangan kompetensi SDM dan budaya kerja, kami sepenuhnya didukung oleh ACT Consulting dan ESQ Corp. Kami juga telah bekerja sama dengan ACT Consulting dalam implementasi pemanfaatan AI Talent Management untuk mendukung pelaksanaan budaya kerja serta membantu Dinas Kesehatan dalam melakukan mapping terhadap talenta manajemennya.”